Example 468x60
Laga & Gaya

Tren Tumbler: Simbol, Eco Friendly Gen Z

×

Tren Tumbler: Simbol, Eco Friendly Gen Z

Sebarkan artikel ini
Tumbler
Sumber Foto: Instagram @lil.khunsuay
banner 468x80

Tumbler telah berkembang dari sekadar wadah minuman menjadi simbol gaya hidup, ekspresi diri, dan kesadaran akan masalah lingkungan bagi Generasi Z. Membawa tumbler setiap hari menunjukkan identitas budaya dan praktis bagi anak muda. Generasi Z tumbuh dalam era digital yang nilai keberlanjutan dan tren visual tentukan.

Laporan Commercium Journal (2024), mengumpulkan informasi dari survei yang dilakukan terhadap 105 siswa Gen Z, menyebutkan bahwa tumbler bukan hanya alat untuk minum tetapi juga alat yang membantu menjadi lebih sadar lingkungan “kebiasaan ramah lingkungan”. Menurut penelitian ini, pengembangan produk tumbler yang lebih ramah lingkungan telah mendorong pertumbuhan pasar tumbler di Indonesia.

Simbol Estetika, dan Kalcer Tumbler

Sebagian mengatakan bahwa alasan lingkungan merupakan motivasi utama mereka, disusul oleh alasan hemat biaya dan alasan estetika. Bisnis lokal seperti Eiger dan Monstar, serta merek seperti Starbucks dan Hydro Flask, mereka sukai karena menggabungkan fungsi dan desain yang sesuai dengan preferensi Gen Z, yang mengutamakan estetika dan personalisasi.

Simbol Kalcer Tumbler
Sumber Foto Tumbler: Instagram @hydroflask.id

Sekarang, tumbler menjadi bagian dari “kalcer” atau perilaku budaya Gen Z, terutama di komunitas kreatif dan kampus. Unggahan bergaya dengan tumbler telah menjadi bagian dari representasi digital di media sosial yang menandai gaya hidup sehat, ramah lingkungan, dan fashionable. Menurut survei yang Populix lakukan pada tahun 2023, fungsi tumbler telah melebur dengan estetika dan identitas sosial. 47% anak muda Indonesia memilih tumbler berdasarkan desain dan warna, dan 38% karena kualitas dan daya tahan produk.

Baca juga: https://naramakna.id/kebangkitan-puma-speedcat-di-tren-fesyen/

Tumbler sebagai Media Komunikasi dan Ekspresi Diri

Tumbler juga dapat kita gunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain. Misalnya, di komunitas pencinta kopi, membawa tumbler pribadi seringkali menjadi tempat untuk berbagi cerita, preferensi kopi, stiker atau dekorasi yang menunjukkan identitas masing-masing. Tumbler telah berkembang menjadi media soft statement yang mendukung prinsip hidup seperti zero waste, anti-plastik, dan mendukung produk lokal.

Bagi Gen Z, tumbler merepresentasikan ekspresi diri, aktivisme lingkungan, dan penciptaan simbol sosial baru. Ini menunjukkan bahwa generasi muda Indonesia tidak hanya mengonsumsi gaya, tetapi juga membangun budaya baru yang lebih sadar, berpikir, dan peduli.

Mereka menunjukkan bahwa nilai dan gaya dapat bersatu dengan cara yang sederhana, seperti membawa tumbler. Generasi ini memperlihatkan bahwa identitas diri dapat hadir dalam bentuk benda sehari-hari yang merefleksikan kesadaran sosial, kepedulian terhadap lingkungan, dan keberanian untuk tampil berbeda. Tumbler telah berubah menjadi simbol pergeseran dari konsumsi yang biasa menjadi konsumsi yang signifikan dan berdampak.

Example floating